Simak 6 Cara Atasi Mabuk Perjalanan saat Mudik, Bisa dengan Kunyah Permen Karet
Tips, trik, dan tutorial | 27 April 2022, 16:28 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Mereka yang menderita mabuk perjalanan tentu tak bisa menikmati mudik Lebaran 2022 dengan nyaman.
Pasalnya, orang yang mabuk perjalanan biasanya akan mual hingga muntah ketika berada di mobil, bus atau kapal.
Mabuk perjalanan disebabkan oleh adanya perbedaan gerak yang dirasakan oleh otak melalui sistem saraf termasuk telinga bagian dalam, mata, dan jaringan permukaan tubuh.
Gejala mabuk perjalanan akan muncul ketika sistem saraf pusat menerima pesan yang bertentangan dari sistem sensorik yang meliputi telinga bagian dalam, mata, reseptor tekanan kulit, dan reseptor sensorik otot dan sendi.
Misalnya, ketika seseorang duduk di dalam mobil (tidak melihat ke luar jendela), telinga bagian dalam merasakan gerakan ke atas dan ke bawah, ke kiri dan ke kanan, tetapi matanya melihat pandangan yang statis, seolah-olah tidak bergerak sama sekali.
Obat mabuk perjalanan dalam bentuk pil atau sirup banyak dijual di apotek dengan fungsi pereda mual.
Baca Juga: 6 Tips Anti Ngantuk Saat Lakukan Perjalanan Mudik di Bulan Puasa, Catat!
Selain menggunakan obat, ada beberapa tips untuk mengatasi mabuk perjalanan.
Berikut ini tips mengatasi mabuk perjalanan saat mudik, melansir dari Medical News Today.
1. Jangan Biarkan Perut Kosong
Perjalanan mudik Lebaran jarak jauh membutuhkan waktu berjam-jam untuk sampai ke kampung halaman.
Artinya, Anda akan menghabiskan waktu lama di dalam kendaraan tanpa makan, terlebih bagi penderita mabuk perjalanan.
Perut kosong hanya akan memperburuk kondisi perut karena asam lambung yang naik.
Oleh karena itu, disarankan untuk mengisi perut sebelum melakukan perjalanan mudik.
2. Melihat Keluar Jendela
Cara mengatasi mabuk perjalanan saat mudik yang kedua yakni melihat keluar jendela dan menatap cakrawala.
Ini membantu tubuh menyesuaikan antara gerakan yang dirasakan dengan visual yang dilihat.
3. Mengunyah Permen Karet
Mengunyah permen karet memiliki efektivitas untuk mengurangi mual pada mereka yang mengalami mabuk perjalanan.
Hal ini karena permen karet akan membuat mulut selalu segar.
Baca Juga: 7 Tips agar Mudik Bernilai Ibadah, Ada Amalan Khususnya dalam Perjalanan
4. Menutup Mata
Tidur adalah cara ampuh untuk mengatasi mabuk perjalanan saat mudik.
Anda juga bisa sekadar menutup mata apabila termasuk yang tidak bisa terlelap ketika berada di kendaraan.
Hanya saja, ketika hendak tidur dalam kendaraan umum, pastikan barang bawaan Anda tersimpan di tempat aman agar menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
5. Menghirup Udara Segar
Bau tak sedap ketika berada di dalam mobil atau kendaraan lain juga bisa memicu rasa mual di perut.
Menghirup udara segar dan sejuk dapat sedikit meredakan mabuk perjalanan.
6. Minum Teh Tawar Hangat
Meminum teh tawar hangat dapat membantu menenangkan perut, mengurangi asam, dan mengendurkan otot.
Ketika Anda sudah merasakan gejala mabuk perjalanan, tidak ada salahnya untuk meminum teh tawar hangat.
Penulis : Dian Nita Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Medical News Today