> >

Bawa Red Velvet ke Indonesia, Dyandra: Kita Bisa Jadi Pasar K-Pop Terbesar di Asia

Musik | 17 Mei 2023, 05:55 WIB
Direktur Dyandra Global Edutainment Febrina Sibuea saat menyampaikan keterangan dalam program Kompas TV, Selasa (16/5/2023) malam. (Sumber: Kompas TV)

Sandiaga menyebut perputaran uang dalam subsektor pertunjukan cenderung besar mengingat penikmat konser yang tak ragu menggelontorkan duit. 

"Spending ini tentunya bukan hanya spending tiketnya, tapi ada akomodasi, makan/minum, transportasi, produk-produk merchandise yg akan melibatkan banyak sekali dunia usaha,” kata Sandiaga.

Hal tersebut disampaikan Sandiga jelang gelaran konser artis-artis internasional di Indonesia pada 2023 ini. Setelah konser Red Velvet pada 20 Mei mendatang, Indonesia akan kedatangan Coldplay yang konser di Jakarta pada 15 November.

 

Untuk itu, Sandiaga mengingatkan agar semua pihak menjaga kualitas pelayanan jelang konser-konser megah di Indonesia. 

Menurutnya, mitigasi risiko harus dilakukan secara holistik agar musisi bereputasi internasional seperti Coldplay tidak pilih gelar konser di negara tetangga Indonesia seperti Singapura, yang mana pada akhirnya akan didatangi orang Indonesia juga.

"Ini yang melihat dunia, tidak boleh ada room of error,” kata Sandiaga.

Baca Juga: Tudingan Karyawan Soal Sikap Buruk Member Red Velvet ke Pramugari: Yeri, Joy, dan Irene Sangat Kasar


 

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU