> >

Jelang Ramadan 2022, Ini 8 Ide Jualan di Bulan Puasa, Laris Manis, Lebaran Full Senyum

Tradisi | 25 Maret 2022, 15:25 WIB
Foto ilustrasi kue-kue khas Lebaran. Ide jualan di bulan puasa yang laris manis, salah satunya adalah kue Lebaran. (Sumber: Kompas.com)

Untuk menyajikan jualan gorengan agar laris, cobalah untuk melakukan inovasi agar lebih menarik seperti membuat tahu bakso, tempe mendoan, tahu isi, pisang goreng, talas goreng, dan lain-lain.

5. Kue lebaran

Beraneka macam kue lebaran (Sumber: Shutterstock via Kompas.com)

Kue lebaran adalah ide jualan paling laris manis di bulan puasa.

Bagaimana tidak? setiap rumah akan menyediakan kue lebaran untuk menjamu yang datang.

Namun, tidak semua orang bisa membuat kue lebaran yang enak. Oleh karena itu, mereka lebih memilih membeli.

Anda yang tidak memiliki kemampuan membuat kue pun bisa berbisnis kue lebaran dengan cara menjadi reseller.

Baca Juga: Ini Dia 5 Kue Lebaran Terfavorit Sepanjang Masa!

Siapa tahu kue lebaran bisa menjadi bisnis yang menjanjikan untuk Anda di Ramadan 2022 ini.

6. Kurma

Ilustrasi dua mangkuk buah kurma. (Sumber: SHUTTERSTOCK/MAMA_MIA)

Permintaan kurma di hari-hari menjelang Ramadan dan Idul Fitri biasanya sangat tinggi.

Kurma dikenal sebagai makanan yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW ketika berbuka.

Buah asal Timur Tengah ini memiliki rasa yang manis. Kandungan serat dan glukosanya mampu mengembalikan energi setelah seharian penuh menahan lapar.

7. Toples kue

Aneka bentuk toples kue (Sumber: Tribunshopping)

Karena produksi kue lebaran menjelang Ramadan meningkat, permintaan wadahnya pun pun turut menanjak.

Meskipun terkesan sepele, namun keberadaan toples kue juga tidak kalah penting saat mengemas parcel.

Meskipun dengan modal terbatas, Anda bisa menyuplai toples kue berbahan plastik yang harganya tidak terlalu mahal.

Baca Juga: Penjualan Kurma Meningkat 3 Kali Lipat Jelang Ramadan

Toples kue yang memiliki berbagai ukuran dan bentuk yang unik bisa menjadi ide jualan bulan puasa paling laris. 

8. Baju muslim dan gamis

Foto ilustrasi baju gamis (Sumber: Kompas.com/Cahyu Cantika Amiranti)

Masyarakat Indonesia juga memiliki tradisi yang tidak pernah ketinggalan di saat lebaran, yakni membeli pakaian baru.

Oleh karena itu, menjelang Ramadan 2022, penjual busana muslim, gamis dan jilbab adalah yang paling banyak dicari.

Anda juga bisa menjadikan ini sebagai ide jualan bulan puasa yang memiliki peluang untung besar.

Caranya cukup dengan menjadi reseller dan mempromosikan ke orang-orang terdekat dan khalayak umum.

Penulis : Dian Nita Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU