> >

Biaya Hidup Kian Naik, Warga Inggris Pilih Berjudi dan Investasi Kripto

Ekonomi dan bisnis | 24 Juni 2022, 13:32 WIB
Seorang wanita memegang uang kertas poundsterling Inggris dalam foto ilustrasi yang dibuat pada 30 Mei 2022. Di Inggris, warga setempat diketahui lebih memilih berjudi dan investasi kripto karena biaya hidup kian meningkat. (Sumber: Kompas.tv/Ant)

GamCare mengatakan, 43 persen penjudi bermasalah telah berinvestasi di mata uang kripto, 25 persen di antaranya mengaku ingin berinvestasi lebih banyak lagi untuk menutupi kerugian.

Sebagai perbandingan, hanya ada 7 persen dari total investor kripto yang ingin menanamkan uangnya lebih banyak pada mata uang digital itu.

Inggris sebenarnya adalah negara maju yang juga anggota G7. Namun negara itu kini tengah menghadapi tingginya angka inflasi yang mencapai 9,1 persen pada Mei lalu atau mencapai rekor tertinggi dalam 40 tahun terakhir.

Bank sentral Inggris, Bank of England, telah memperingatkan bahwa inflasi dapat menembus angka 11 persen pada Oktober.

Penulis : Dina Karina Editor : Gading-Persada

Sumber : Antara


TERBARU