> >

Inovasi Digital Bikin BCA Raup Laba Bersih Rp31,4 T di Tahun 2021

Perbankan | 28 Januari 2022, 08:40 WIB
Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja saat menyampaikan Laporan Kinerja Keuangan BCA tahun 2021, Kamis (27/1/2022) (Sumber: Tangkapan layar video konferensi pers Laporan Kinerja Keuangan BCA Tahun 2021)

Selanjutnya, kredit korporasi naik 12,3 persen (yoy) mencapai Rp286,5 triliun pada Desember 2021, menjadi penopang utama pertumbuhan total kredit BCA.

KPR tumbuh 8,2 persen (yoy) menjadi Rp97,5 triliun. Kredit komersial dan UKM juga naik 4,8 persen (yoy) menjadi Rp195,8 triliun.

Sedangkan Kredit Kendaraan Bermotor (KKB) terkoreksi 2,4 persen (yoy) menjadi Rp36 triliun, dan saldo outstanding kartu kredit tumbuh 5,2 persen (yoy) menjadi Rp11,8 triliun.

Baca Juga: OJK Larang Lembaga Keuangan Gunakan Kripto, Masyarakat Diminta Paham Risikonya

Secara keseluruhan, total kredit BCA naik 8,2 persen (yoy) menjadi Rp637 triliun pada Desember 2021, lebih tinggi dari target pertumbuhan 6 persen.

"Pertumbuhan kredit BCA diikuti oleh perbaikan kualitas pinjaman, sejalan dengan kredit yang direstrukturisasi berangsur kembali ke pembayaran normal," ujar Jahja.

Ia menjelaskan, rasio loan at risk (LAR) turun ke 14,6 persen pada 2021, dibandingkan dengan 18,8 persen pada tahun sebelumnya. Rasio kredit bermasalah (non-performing loan) juga terjaga sebesar 2,2 persen didukung oleh kebijakan relaksasi restrukturisasi.

Di sisi pendanaan, CASA tumbuh 19,1 persen (yoy) mencapai Rp767 triliun, berkontribusi hingga 78,6 persen dari total dana pihak ketiga. Deposito juga tumbuh 6,1 persen (yoy) menjadi Rp208,9 triliun.

Secara keseluruhan, total dana pihak ketiga naik 16,1 persen (yoy) menjadi Rp975,9 triliun, sehingga turut mendorong total aset BCA naik 14,2 persen (yoy) mencapai Rp1.228,3 triliun.

Baca Juga: Kesulitan Investasi di RI, Investor Diminta Tak Segan Kontak Luhut

"Solidnya pendanaan CASA ditopang oleh kepercayaan nasabah, serta kemudahan dan keandalan bertransaksi," ucap Jahja.

"Dalam mengembangkan platform perbankan transaksi, BCA memperkuat ekspansi ekosistem digital melalui kolaborasi dengan mitra strategis serta melakukan berbagai inovasi layanan digital," sambungnya.

Pada 2021, total volume transaksi naik 42 persen (yoy), terutama didukung oleh transaksi pada mobile banking yang tumbuh sebesar 60 persen (yoy).

Penulis : Dina Karina Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : KOMPAS TV


TERBARU