Kompas TV kg media

Hati-hati, Bahaya Dekat dengan Orang Manipulatif, Ini Cara Jitu Menghadapinya

Kompas.tv - 31 Maret 2022, 16:43 WIB
hati-hati-bahaya-dekat-dengan-orang-manipulatif-ini-cara-jitu-menghadapinya
Siniar Anyaman Jiwa episode: Cara Menghadapi si Manipulatif. (Sumber: Freepik)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Setiap individu tentu memiliki kepribadian yang berbeda-beda. Kepribadian atau personality secara umum merujuk pada cara seseorang tampil dan memberi kesan bagi orang lain.

Menurut teori George Kelly, kepribadian seseorang adalah cara yang unik dari tiap individu dalam mengartikan pengalaman hidupnya.

Di antara banyaknya kepribadian yang dimiliki orang lain, penting bagi kita untuk mewaspadai kepribadian orang lain yang justru akan membawa dampak negatif bagi diri sendiri. Salah satu contohnya ialah sifat manipulatif.

Orang manipulatif ialah seseorang yang hanya mementingkan dirinya sendiri, menguasai orang lain agar selalu mengikuti kehendaknya, dengan tujuan memberikan keuntungan bagi dirinya sendiri.

Ciri orang manipulatif juga dibahas oleh Psikolog Klinis, Astrid Regina Sapiie, melalui siniar Anyaman Jiwa bertajuk “Cara Menghadapi Si Manipulatif”. Dirinya bercerita mengenai cara agar terbebas dari drama atau masalah yang disebabkan oleh orang manipulatif.

Secara psikologis, tanda manipulatif dikenali saat Anda dipaksa melakukan sesuatu yang tidak ingin Anda lakukan. Tanda ini memang sulit dikenali.  Terkadang kita sering tidak sadar dengan kehadiran orang manipulatif atau “Serigala Berbulu Domba” di sekitar kita. Misalnya, teman, pasangan, maupun rekan kerja.

Dalam hidup, tentunya kita banyak menjumpai orang yang manipulatif, kita hanya dapat berjaga-jaga untuk menghindarinya agar tidak menjadi korban. Beberapa hal yang bisa dilakukan jika berhadapan dengan orang manipulatif antara lain:

Baca Juga: Catat! Siaran Digital KOMPAS TV Dalam Format HD Dapat Ditonton di Sejumlah Sejumlah Kota Indonesia

Jangan Ikuti Permainannya

Orang manipulatif punya kecenderungan untuk menarik simpati lewat cerita yang ia bangun. Dalam hal ini, Anda harus bersikap tegas, jawab pertanyaan yang dilontarkannya dengan sederhana. Sebisa mungkin untuk menghindar atau menjaga jarak dengan orang manipulatif.

Jangan terus-terusan meladeni argumentasi yang ia lontarkan, Anda harus bersikap objektif untuk menghadapinya. Anda harus mendahulukan diri sendiri, karena Anda berhak mempunyai pilihan untuk menjalani hidup sendiri.

Dalam kasus manipulatif, pelaku akan berusaha meyakinkan Anda terhadap apa yang mereka sampaikan. Melansir laman Psychology Today, langkah tepat untuk mengatasinya ialah dengan tetap mendengarkan, tanpa perlu mengubah sudut pandang yang Anda miliki.

Jika Bertemu Orang Manipulatif di Tempat Kerja




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x