Kompas TV video vod

Imbas Serangan Israel, 20 WNI dan 1 WNA dari Lebanon Tiba di Bandara Soekarno-Hatta

Kompas.tv - 7 Oktober 2024, 19:45 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

TANGERANG, KOMPAS.TV - Kementerian Luar Negeri kembali mengevakuasi 20 WNI dan 1 WNA dari Lebanon, di tengah agresi serangan Israel. 

Dua puluh warga negara Indonesia dan satu warga negara asing, yang merupakan suami dari WNI tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, tadi pagi (7/10).

Para WNI ini sudah menetap dua hingga lima tahun di Lebanon.

Mereka merupakan pelajar yang tengah menuntut ilmu di Lebanon, serta pekerja migran sebagai ibu rumah tangga.

Baca Juga: Situasi di Lebanon Memanas, Kemenlu: 40 WNI Dievakuasi

#wni #lebanon #evakuasiwnilebanon




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x