Kompas TV video vod

Proyek Konversi Kapal Tanker Jadi Penyimpanan Migas Terapung Pertama di RI Akhirnya Rampung

Kompas.tv - 7 Oktober 2024, 12:42 WIB
Penulis : Shinta Milenia

KOMPAS.TV - Dari sektor migas, proyek konversi pembangunan kapal tanker menjadi Floating Storage Production and Offloading (FPSO) atau unit penyimpanan dan pembongkaran produksi migas terapung, Marlin Natuna, akhirnya selesai.

Proyek produksi migas bernilai investasi 236 juta dollar atau Rp 3,5 triliun ini memenuhi target penggunaan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) sebesar 80 persen.

Selain itu, proyek ini dikerjakan oleh 1.386 pekerja Indonesia, atau 99 persen tenaga lokal yang terlibat.

FPSO Marlin Natuna memiliki kapasitas produksi 250.000 barel dan akan menampung minyak bumi dari proyek Forel di Natuna, Kepulauan Riau.

Proyek Forel merupakan proyek minyak terbesar yang akan onstream di tahun 2024 dengan perkiraan produksi sebesar 10.000 barel minyak per hari.

Baca Juga: Bahlil Minta ExxonMobil Tambah Produksi Minyak jadi 150.000 BPOD di 2026

#minyak #migas #minyakbumi #kapal
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x