Kompas TV video vod

Jusuf Hamka Mundur dari Golkar hingga Momen Keakraban Airlangga-Bahlil di IKN

Kompas.tv - 12 Agustus 2024, 18:02 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

JAKARTA, KOMPAS.TV - Setelah Airlangga Hartarto, kini Jusuf Hamka alias Babah Alun menyatakan mundur dari kepengurusan Partai Golkar dan kontestasi pilkada serentak.

Babah Alun pun langsung menyerahkan surat pengunduran diri ke kantor DPP Golkar, pada Senin (12/08) pagi tadi.

Babah Alun mengaku keputusan mundur dari Partai Golkar sudah dipikirkan sejak lama.

Babah Alun menyebut alasan keluarga dan saran dari guru agama yang membuatnya mundur dari Golkar dan pilkada.

Babah Alun tidak menampik jika pengundurannya berkaitan dengan dinamika Partai Golkar setelah Airlangga Hartarto resmi mengundurkan diri sebagai Ketum Partai Golkar pada Sabtu (10/08) kemarin.

Usai mundur dari posisi Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto tampak akrab dengan Menteri Investasi Bahlil Lahadalia.

Keduanya saling melempar candaan saat mengikuti kegiatan kumpul bersama para menteri Kabinet Indonesia Maju di sumbu kebangsaan Ibu Kota Nusantara pada Senin (12/08).

Bahkan keduanya saling merangkul satu sama lain dan mengacungkan jari jempol saat diajak berfoto bersama.

Momen itu terjadi sebelum menghadiri rapat kabinet di Ibu Kota Nusantara.

Sebelumnya, Bahlil disebut-sebut bakal maju menjadi Ketua Umum Golkar.

Baca Juga: Airlangga Hartarto Mundur, Bahlil: Saya Tidak Tahu Apa yang Terjadi di Internal Golkar

#airlangga #bahlillahadalia #ketumgolkar




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x