IKN, KOMPAS.TV - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengklaim berhasil mengendalikan hujan yang terus turun di kawasan Ibu Kota Nusantara.
Pengendalian melalui operasi teknologi modifikasi cuaca.
Berbeda dengan kawasan Kalimantan lainnya yang bersiaga atas kebakaran hutan dan lahan, kawasan Ibu Kota Nusantara saat ini memiliki potensi hidrometeorologi basah, seperti banjir hingga tanah longsor akibat curah hujan.
BNPB pun menerapkan teknologi modifikasi cuaca untuk menyemai garam serta awan dari kawasan IKN.
Melalui Bandar Udara Pranoto Kota Samarinda, Operasi TMC dilakukan dengan beberapa pesawat yang setidaknya telah menyemai 96 ribu kilogram garam.
Modifikasi cuaca ini membantu persiapan HUT RI dan percepatan pembangunan di IKN.
Baca Juga: Jelang Upacara Kemerdekaan RI, BNPB Pastikan Modifikasi Cuaca di IKN Berhasil
#ikn #bnpb #modifikasicuaca
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.