Kompas TV video vod

Taklukkan Malaysia 4-1, Tim Futsal Indonesia Sabet Medali Emas di ASEAN University Games 2024!

Kompas.tv - 1 Juli 2024, 17:34 WIB
Penulis : Edwin Zhan

KOMPAS.TV - Tim Futsal Indonesia tampil percaya diri kala jumpa Malaysia di Final ASEAN University Games 2024 di Stadion Indoor UNESA Surabaya pada Minggu (30/6) siang.

Tampil menekan sejak menit awal, Anak Asuh Deni Setiabudi berhasil membuka gol di menit ke-3 lewat sepakan keras Dewa Rizki.

Terus dominan, Brandyca Piola menggadakan skor pada menit 15.

Pada menit ke 17, Pemain Indonesia Daffa Azzuri mendapatkan kartu merah dari wasit, karena dianggap melakukan pelanggaran keras.

Aksi protes dari sang pemain sempat memancing keributan di lapangan hingga akhirnya berhasil diredam.

Kekurangan jumlah pemain, Indonesia justru berhasil menambah gol lewat.

Dewa Rizki mencipta gol keduanya pada laga ini di menit 19; 3-0 Indonesia memimpin hingga jeda.

Pada babak kedua, Malaysia menggunakan strategi Power Play, tapi justru strategi ini tak berjalan baik.

Indonesia kembali menjauh di menit 34, lewat Ramadhan Zidane.

Malaysia mendapat gol hiburan di menit 38.   

Menang 4-1, Indonesia berhak merebut medali emas.

Baca Juga: Perebutkan Tiket Semifinal ASEAN University Games 2024, Tim Voli Indonesia Segera Lawan Myanmar!

#timfutsalindonesia #aseanuniversitygames #medaliemas




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x