Kompas TV video vod

Hari Kedua Idul Adha, Penyembelihan Hewan Kurban di Masjid Al Akbar Surabaya Berlanjut

Kompas.tv - 18 Juni 2024, 13:43 WIB
Penulis : Shinta Milenia

SURABAYA, KOMPAS.TV - Penyembelihan hewan kurban masih dilanjutkan di hari kedua Idul Adha. Di Masjid Al Akbar Kota Surabaya penyembelihan dilakukan sejak pagi.

Hari ini Masjid Al Akbar Surabaya menyembelih 23 sapi dan 47 kambing. Hewan-hewan kurban ini disembelih langsung oleh juru sembelih halal.

Setelah disembelih dan dipotong, daging kurban kemudian dikemas di dalam kotak dengan berat antara 1-1,5 kilogram.

Distribusi daging kurban mulai dilakukan pada siang ini ke keluarga miskin tanpa menggunakan kupon.

Daging kurban langsung diberikan ke RT/RW di Kelurahan Pagesangan dan Menanggal.

Baca Juga: Sambut Idul Adha 1445 H, KAI Divre III Palembang Salurkan 23 Ekor Hewan Kurban

#hewankurban #dagingkurban #iduladha

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV



KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA


Berita Daerah

Mudik Lebaran 2025

25 Maret 2025, 15:08 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x