UNGARAN, KOMPAS.TV- Sedikitnya ada 7 rumah warga di Perumahan Graha Ariabima Susukan, Ungaran Timur mengalami rusak parah akibat proyek penguatan tiang jembatan tol Semarang-Ungaran sejak tahun 2019.
Bahkan satu rumah diketahui telah rata dengan tanah dan ditinggal pemiliknya. Dampaknya sebagian warga juga terpaksa mengungsi demi keamanan mereka.
Menanggapi kegaduhantersebut Ketua DPRD Kabupaten Semarang Bondan Marutohening buka suara dengan menegaskan bahwa, PT. Trans Marga Jateng atau TMJ harus segera menyelesaikan kompensasi yang dijanjikan kepada warga Perumahan Ariabima yang terdampak, pasalnya hingga kini belum ada kepastian dari tanggung jawab yang harus dilakukan.
Baca Juga: Perjalanan MRT Jakarta Dihentikan Sementara Imbas Alat Berat dari Proyek Kejagung Jatuh ke Rel
Editor Video: Joshua Victor
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.