JAKARTA, KOMPASTV - Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto Iikut Ketum PDIP Megawati ke Rumah Pengungsian Bung Karno di Ende, NTT, Jumat (31/5/2024).
Usai acara Hasto sempat menanggapi beberapa isu terkait putusan MA yang mengubah syarat batas usia cagub dan cawagub.
"Ya sebenarnya sikap dari rapat kerja nasional ke-lima PDIP sangat jelas terhadap berbagai kecenderungan untuk menggunakan hukum sebagai alat itu tidak dibenarkan karena fungsi legislasi itu berada di DPR," ujar Hasto.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyebut omongan Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin yang mengatakan 'ingin menjadi anak presiden' sebagai sindiran.
"Ya semua pahamlah, apa yang disampaikan oleh Pak Wapres, Pak Haji Ma'ruf Amin, yaitu kalau kita sebagai bangsa timur sangat memahami pernyataan tersebut, ya, itu sudah tahu mana yang ditujukan dari pernyataan Kiai Ma'ruf," ungkap Hasto.
Produser: Yuilyana
Video Editor: Firmansyah
#hasto #wapresmaruf #putusanma
Baca Juga: Momen Krisdayanti Ikut Hasto Lari Bawa Obor Api Abadi Rakernas PDIP
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.