TALIABU, KOMPAS.TV - Puncak hari ulang tahun Kabupaten Pulau Taliabu ke-11 tahun 2024 dimeriahkan oleh sejumlah penyanyi asal Ambon, Maluku.
Guyuran hujan tak menyurutkan antusias warga taliabu untuk hadir di Alun-Alun Kota Bobong.
Malam puncak HUT Pulau Taliabu Ke-11 digelar di Alun-Alun HKG, Kota Bobong, Kabupaten Pulau Taliabu.
Antusias ribuan warga tak terbendung untuk turut meriahkan HUT Taliabu, serta untuk menyaksikan penampilan sejumlah artis penyanyi asal Ambon, Maluku.
Seperti diantaranya Lilis RL, Wiz Baker, Mitha Talahatu dan sejumlah artis bintang pantura lainnya.
Warga tetap setia mendengar dan bernyanyian dengan idola mereka meskipun hujan deras mengguyur Alun-Alun HKG.
Selain itu, ada juga doorprize untuk warga yang hadir.
HUT ke-11 tahun Kabupaten Pulau Taliabu ini bertajuk "Bersatu Membangun Negeri Hemungsia Sia Dufu" telah dilaksanakan selama 2 hari, mulai Senin (29/4/2024) bertempat di Danau Likitobi dan pada Selasa (30/4/2024) bertempat di Alun-Alun Kota Bobong.
Berbagai kegiatan diantaranya Festival Danau Likitobi, lomba perahu hias, lomba tari budaya ikut memeriahkan HUT ke 11 Kabupaten Aliabu.
Harapanya wisata Kabupaten Pulau Taliabu semakin dikenal di skala nasional maupun internasional.
Baca Juga: Kendaraan Listrik Ramah Lingkungan dan Aplikasi PLN Mobile Hadir Meriahkan HUT ke-11 Kabupaten PALI
#hutke11taliabu #kabupatentaliabu #konsermusik
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.