BANDUNG, KOMPAS.TV - Delapan hari pasca lebaran, arus balik pemudik di Stasiun Bandung, Jawa Barat masih terlihat.
Hari ini, lebih dari 12 ribu pemudik melakukan aktivitas balik menggunakan kereta ke sejumlah stasiun di wilayah Daop II.
Di Stasiun Bandung, lalu lalang para pemudik memadati stasiun di waktu-waktu mendekati jam keberangkatan.
Sejumlah penumpang mengaku memilih pergi ke Bandung di luar masa arus mudik agar lebih lengang.
Baca Juga: Arus Balik Lebaran Masih Ramai, 18 Ribu Pemudik Tiba di Stasiun Pasar Senen Jakarta
#arusbaliklebaran #stasiunbandung #ptkai
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.