JAKARTA, KOMPAS.TV - Sejumlah Hakim Konstitusi melontarkan pertanyaan kepada Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani soal 'Automatic Adjustment' APBN dan kaitannya dengan pengadaan bansos selama masa Pemilu 2024.
Menanggapi hal tersebut, Sri Mulyani menepis tudingan 'automatic adjustment' membiayai bansos.
“Soal 'automatic adjustment' biayai bansos, saya tegaskan, tidak,” pungkas Sri Mulyani.
Baca Juga: Airlangga soal Pertanyaan Golkar: Bisa Saya Pastikan, Bungkus Bansos Tak Ada yang Berwarna Kuning
Sebelumnya, Presiden Jokowi menyebut telah mengarahkan kepada para menterinya untuk menjelaskan tugas dari tiap-tiap kementerian, terkait pembagian bansos, saat tahapan Pilpres berlangsung.
Empat menteri ini, di antaranya Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto; Menteri Keuangan, Sri Mulyani; Menteri Sosial, Tri Rismaharini; dan Menko PMK, Muhadjir Effendi.
Menurut Ketua MK, Suhartoyo, para menteri dipanggil karena MK menganggap kesaksian dari mereka penting.
#sidangsengketa #sengketapilpres #bansos
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.