Kompas TV video vod

Jokowi soal Banjir Demak: Tanggul Jebol Sudah Dikerjakan

Kompas.tv - 22 Maret 2024, 08:55 WIB
Penulis : Dian Septina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan sudah memberikan instruksi kepada Menteri PUPR Basuki Hadimuljono untuk memperbaiki sejumlah tanggul jebol yang menjadi penyebab banjir di Demak, Jawa Tengah.

Salah satu tanggul yang jebol adalah tanggul Sungai Wulan Dukuh Norowito, di Desa Ketanjung, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Demak. Jokowi menargetkan, penutupan tanggul jebol itu rampung pada Jumat (22/3/2024).

"Tadi saya tanya ke Pak Menteri PU yang jebol sudah dikerjain. Ya kita harapkan dalam malam ini atau besok sudah bisa nutup," kata Jokowi usai menonton laga Timnas Indonesia VS Vietnam, Kamis (21/3/2024).

#jokowi #banjirdemak

Video editor: Firmansyah

Baca Juga: Pantauan Udara Banjir di Demak Merendam 11 Kecamatan

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x