GORONTALO, KOMPAS.TV - Rumah Sakit Umum Daerah Dokter Mansyour Mohammad Dunda Limboto di Gorontalo terbakar.
Suara dentuman keras sempat beberapa kali terdengar dari lokasi kebakaran.
Kebakaran berasal dari salah satu gedung yang ada di rumah sakit tersebut.
Angin yang berembus kencang membuat api dengan cepat membesar, bahkan sampai terdengar beberapa kali suara dentuman keras.
Para pasien dan keluarga yang saat itu ada di ruang perawatan panik dan langsung berlarian untuk mencari tempat yang aman untuk menyelamatkan diri.
Delapan unit pemadam kebakaran dari Pemkab Gorontalo maupun Pemkot Gorontalo dikerahkan ke lokasi.
Api baru bisa dipadamkan 2 jam setelah kejadian. Tidak korban jiwa akibat kejadian ini.
Namun kebakaran sempat membuat panik seluruh pasien di rumah sakit.
11 pasien cuci darah di ruangan neoro center terpaksa harus dievakuasi.
Baca Juga: Parkir Pinggir Jalan, Bajaj Terbakar di Pluit Raya Jakarta Utara
#rsmmdunda #gorontalo #rsterbakar
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.