Kompas TV video vod

Anak 5 Tahun Tewas di Rumah, Diduga Ibu Kandung Lakukan Pembunuhan

Kompas.tv - 8 Maret 2024, 08:42 WIB
Penulis : Edwin Zhan

BEKASI, KOMPAS.TV - Seorang anak laki-laki berusia 5 tahun diduga menjadi korban pembunuhan di rumahnya di Perumahan Sumarecon, Harapan Baru, Bekasi, Jawa Barat.

Korban ditemukan tewas di kamar, dengan luka senjata tajam di sekujur tubuh.

Kasus ini terungkap usai seorang tamu yang dilarang datang, memaksa masuk ke rumah korban, dan mendapati korban tewas dengan sejumlah luka senjata tajam di tempat tidur.

Jenazah korban kini dievakuasi ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati untuk divisum dan diautopsi.

Dalam kasus ini, polisi menangkap tiga orang perempuan; satu di antaranya adalah ibu kandung korban yang diduga sebagai pelaku pembunuhan.

Hingga kini, polisi masih mendalami pemeriksaan terhadap ibu korban, termasuk kondisi psikologi terduga pelaku tersebut.

Polisi turut menyita barang bukti sebilah pisau dapur dari lokasi kejadian.

Baca Juga: Krimonologi soal Pembunuhan Pasutri oleh Kakak-Beradik di Cipulir: Dilatari Sakit Hati

#pembunuhan #kekerasananak #pembunuhananak

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x