KALIMANTAN, KOMPAS.TV - Lima orang dalam satu keluarga jadi korban pembunuhan di Kabupaten Penajam Paser Utara. Polisi sudah menangkap pelaku yang masih berusia 16 tahun.
Kapolres Kabupaten Penajam Paser Utara menyebut, sebelum membunuh satu keluarga pelaku mengonsumsi minuman keras.
Dari pemeriksaan pelaku motif pembunuhan diduga karena dendam percekcokan antar tetangga. Terakhir pelaku emosi gara-gara helm yang dipinjam korban belum dikembalikan.
Pelaku juga mengaku cemburu karena anak pertama korban yang pernah dipacarinya diketahui sudah memiliki pacar baru.
Pelaku pembunuhan satu keluarga adalah remaja berusia 16 tahun, bagaimana dari sisi psikologi seorang remaja bisa merencanakan pembunuhan dan membunuh 5 orang satu keluarga? Simak dialog selengkapnya bersama Ahli Psikologi Forensik Reza Indragiri.
Baca Juga: Motif Remaja Bunuh Satu Keluarga di Penajam, Asmara Tak Direstui hingga Dendam karena Hal Sepele
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.