Kompas TV video vod

Muhaimin, Gibran, Mahfud MD Saling Serang di Debat Cawapres, Masinton: Mahfud Keren dan Punya Sikap

Kompas.tv - 22 Januari 2024, 20:00 WIB
Penulis : Dea Davina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Debat keempat diwarnai saling serang Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming Raka dan Mahfud Md.

Cawapres Nomor Urut 2 Gibran Rakabuming, sempat bertanya soal LFP kepada Cawapres Nomor Urut 1 Muhaimin Iskandar.

Menjawab pertanyaan Gibran, Muhaimin singgung etika.

Cawapres Nomor Urut 3 Mahfud MD menyebut pertanyaan Cawapres Nomor Urut 2 Gibran Rakabuming Raka tak layak untuk dijawab.

Hal ini disampaikan Mahfud, saat Gibran menanyakan padanya tentang cara mengatasi greenflation, atau inflasi hijau.

Cawapres Mahfud Md bertanya ke Cawapres Muhaimin Iskandar soal kegagalan menghentikan kerusakan hutan dan food estate.

Baca Juga: Gibran Sebut Nama Thom Lembong saat Debat, Anies: Mungkin Ada yang Kangen

Awalnya, Mahfud mengutip pertanyaan Jokowi kepada Prabowo saat debat pilpres 2014 soal penggundulan hutan di Indonesia termasuk yang tertinggi di dunia.

Namun 10 tahun menjadi presiden, Muhaimin setuju dengan penilaian Mahfud.

MuhaImin menilai, tidak ada keseriusan menghentikan kerusakan hutan

KompasTV bahas lebih dalam panasnya adu gagasan di debat keempat cawapres bersama Jazilul Fawaid, Wakil Ketua Umum PKB yang juga Asisten Pelatih Timnas Amin, Emil Dardak Juru Bicara TKN Prabowo-Gibran, lalu ada Masinton Pasaribu, Juru Bicara TPN Ganjar-Mahfud dan Politisi PDI-P, serta Kunto Adi Wibowo, Pengamat Politik Universitas Padjadjaran.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Opini

Urbi Et Orbi

1 Januari 2025, 02:00 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x