LAMPUNG, KOMPAS.TV - Di Kota Bandar Lampung, seorang pria ditangkap polisi lantaran nekad menipu perempuan yang dikenalnya melalui media sosial. Tersangka membawa kabur sepeda motor milik korban usai mengaku-ngaku sebagai anggota polisi.
Anang Istiawan tidak berkutik saat ditangkap polisi bersembunyi di Kota Bandar Lampung, Provinsi Lampung. Pria berusia 30 tahun tersebut, diduga menipu 10 teman perempuan yang dikenal di media sosial.
Untuk mengelabui korban, tersangka menipu dengan berpura-pura menjadi anggota polisi.
Baca Juga: 76 Pensiunan Guru Tertipu Investasi Bodong, Kerugian Capai Rp 14 Miliar
#penipuanmedsos #lampung
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.