JAKARTA, KOMPAS.TV - Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud menggelar konferensi pers menyikapi kasus penganiayaan relawannya oleh oknum anggota TNI di Boyolali, Jawa Tengah.
"Kami sangat prihatin atas insiden penganiayaan 7 orang pendukung Ganjar-Mahfud di Boyolali," ujar Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid pada Senin, (1/1/2024).
"Mas Ganjar, Prof Mahfud dan kami TPN berdiri bersama korban dan keluarga mereka,”
"TPN sudah bergerak dan akan terus memberi dukungan, memberikan bantuan hukum sampai kasus ini tuntas," lanjutnya.
Dalam konferensi pers tersebut Wakil Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Andika Perkasa hingga Deputi Hukum TPN, Todung Mulya Lubis juga turut memberikan keterangan.
Baca Juga: Respons Mahfud MD soal Kasus Oknum TNI Aniaya Relawannya di Boyolali
#penganiayaan #ganjarmahfud #pilpres2024
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.