KOMPAS.TV - Indonesia jadi tuan rumah kejuaraan Aquabike Jetski World Championship 2023 yang dimulai sejak 22 hingga 26 November.
Ada empat kabupaten di sekitar Danau Toba yang jadi lokasi lomba. Total ada 118 pebalap dari 22 negara, yang ikut bertanding.
Sebanyak 77 pebalap mengikuti kategori sirkuit dan 41 pebalap untuk kategori endurance.
Selain sebagai ajang olahrga, Aquabike Jetski Wolrd Championship diharapkan dapat jadi ajang promosi wisata Danau Toba.
Jurnalis KompasTV, Risa Riskayanti sudah bersiap di venue balap jetski dunia di Kabupaten Dairi, Sumatera Utara.
#aquabike #jetski #danautoba
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.