Kompas TV video vod

WNI Mulai Dievakuasi, Ini Rute Evakuasi dari Gaza ke Cairo INFOGRAFIS

Kompas.tv - 12 November 2023, 21:00 WIB
Penulis : Ikbal Maulana

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Luar Negeri mulai mengevakuasi Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di Gaza, Palestina.

Hal ini dilakukan mengingat eskalasi konflik Israel dan Hamas terus meningkat.

Menurut data dari Kementerian Luar Negeri terdapat 10 WNI yang berada di Gaza.

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan evakuasi dimulai pada tanggal 1 November 2023 dan berhasil mengevakuasi sekitar 4 WNI dan 1 istri WNI.

“Alhamdulillah pada tanggal 2 November 2023 sekitar pukul 19.00 waktu Mesir, 4 WNI dan 1 istri WNI telah berhasil dievakuasi dari Gaza dan sudah tiba di Rafah,” ujar Retno, pada 3 November 2023.

Sementara itu, rute evakuasi yang digunakan yakni dari Rafah menuju Cairo, Mesir.

Baca Juga: Aksi Unjuk Rasa Kecam Serangan Israel di Gaza Digelar di Melbourne, Apa Saja Tuntutan nya?

#gaza #palestina #evakuasiwni

Video Grafis: Rafsyan




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x