JAKARTA, KOMPAS.TV - Dua toko di Jalan Joglo Raya, Kembangan, Jakarta Barat, Minggu (29/10) siang terbakar.
Toko furniture dan bengkel tambal ban yang berada di Jalan Joglo Raya, Kembangan, Jakarta Barat siang tadi terbakar.
Banyaknya material ban dan serbuk kayu membuat api cepat membesar.
Kebakaran diduga disebabkan terbakarnya tumpukan sampah akibat puntung rokok yang dibuang dalam kondisi masih menyala.
Api berhasil dipadamkan 45 menit kemudian setelah 9 unit mobil pemadam kebakaran melakujakn pemadaman dan proses penidnginan.
Penyebab kebakaran toko furniture dan bengkel tambal ban di kawasan Joglo, Kembangan Jakarat Barat, diduga dari dipicu dari puntung rokok yahg dibuang sembarangan di tumpukan sampah. Tak ada korban jiwa dalam insiden ini.
Baca Juga: Dampak Kebakaran di Gunung Merbabu Warga Diungsikan ke Balai Desa
#kebakaran #joglo
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.