JAKARTA, KOMPAS.TV - Bakal Cawapres Koalisi Perubahan, Muhaimin Iskandar (Cak Imin) menanggapi soal penjemputan paksa mantan Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
“Ya semua proses hukum harus dilaksanakan transparan, adil,” ungkap Bakal Cawapres Perubahan, Cak Imin pada Jumat, (13/10/2023).
“Tidak partisan, semua menjadi bagian dari penegakan yang objektif,” lanjutnya.
Diketahui, Syahrul Yasin Limpo dijemput paksa oleh KPK pada Kamis, (12/10/2023) malam.
Baca Juga: Ini Alasan KPK Jemput Paksa Mantan Mentan Syahrul Yasin Limpo
#cakimin #syahrulyasinlimpo #kpk
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.