Kompas TV video vod

Teguhkan Visi-Misi, Mahkamah Agung Gelar Rapat Evaluasi Cetak Biru 2010-2035! - MA NEWS

Kompas.tv - 25 September 2023, 10:15 WIB
Penulis : Edwin Zhan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Guna lebih mempertajam arah dan langkah Mahkamah Agung dalam mencapai cita-cita pembaruan badan peradilan, Mahkamah Agung menyelenggarakan rapat Evaluasi Cetak Biru Mahkamah Agung.

Rapat Evaluasi Cetak Biru ini dibuka langsung oleh Wakil Ketua Mahkamah Agung Bidang Yudisial, Sunarto; dengan dihadiri Hakim Agung Kamar Perdata, Syamsul Maarif.

Selain itu, ada pula Panitera Muda Pidana, Panitera Muda Perdata, Kepala Biro Perencanaan, Kepala Biro Perlengkapan, Kepala Biro Kesekretariatan, Plt Kepala Biro Umum, Pejabat Eselon III Dan IV Mahkamah Agung.

Dalam pidato pembukaan, Wakil Ketua Mahkamah, Agung Sunarto terus mengingatkan agar para warga peradilan agar selalu menjaga moral dan integritas.

Hal ini dalam rangka mewujudkan visi Mahkamah Agung yang tertuang dalam Cetak Biru Mahkamah Agung, yaitu mewujudkan peradilan yang agung.

Untuk mewujudkan misi dari Mahkamah Agung, Sunarto berpesan bahwa Cetak Biru ini selalu dijadikan kompas oleh warga peradilan Mahkamah Agung.

#cetakbiru #mahkamahagung #manews




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x