Kompas TV video vod

Kebakaran Bukit Teletubbies Bromo Gara-Gara Flare Prewedding Mulai Padam

Kompas.tv - 13 September 2023, 11:42 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

PROBOLINGGO, KOMPAS.TV - Kebakaran hutan dan lahan di Bukit Teletubbies, Bromo, Probolinggo akibat flare atau suar yang digunakan saat sesi foto pranikah, kini mulai padam. 

Sebelumnya, api sudah menghanguskan sekitar 50 hektar lahan konservasi tersebut.

Kebakaran lahan di Blok Savana Lembah Watan atau Bukit Teletubbies yang terjadi sejak Selasa (5/09) pekan lalu mulai terkendali.

Api kini mulai padam dan menyisakan bara di wilayah Jemplang, Kabupaten Malang.

Di beberapa titik, petugas melakukan pembasahan agar bara tidak memantik sumber api baru.

Setelah kebakaran pekan lalu, Bukit Teletubbies dan Padang Savana Bromo yang hijau kini hangus dan gersang.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo angkat bicara soal kebakaran yang terjadi di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, akibat flare yang digunakan pengunjung saat sesi foto pranikah.

Presiden meminta kebakaran  di wilayah konservasi tersebut harus segera dipadamkan.

Baca Juga: Fakta Kasus Foto Prewedding di Bromo, Ternyata WO Tak Kantongi Izin Masuk Kawasan Bromo

#kebakaranbromo #bukitteletubbies #preweddbromo




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x