Kompas TV video vod

Buntut Ricuh di Kantor BP Batam: Polisi Tangkap 43 Warga, 26 Petugas Terluka

Kompas.tv - 12 September 2023, 20:30 WIB
Penulis : Dea Davina

BATAM, KOMPAS.TV - Polisi menangkap 43 warga yang diduga terlibat dalam aksi demo yang berujung ricuh di Kantor BP Batam.

Polisi menyebut, 26 petugas gabungan dilaporkan mengalami luka.

Demo massa di Kantor BP Batam atas pembangungan proyek strategis nasional di Pulau Rempang berujung ricuh.

Baca Juga: Tolak Pengembangan Rempang Eco City, Unjuk Rasa di Kantor BP Batam Berujung Ricuh!

Sebanyak 43 warga ditangkap diduga menjadi pelaku vandalisme di Kantor BP Batam.

Mereka sebelumnya berunjuk rasa menolak relokasi 16 relokasi 16 kampung tua di pulau rempang, untuk pembangunan Rempang Eco City.

Polisi menyebut, dari 26 petugas yang terluka, 20 di antaranya merupakan polisi, 4 orang Satpol PP, dan sisanya dari pengamanan internal BP Batam.
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Kunjungan Paus ke Indonesia

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x