Kompas TV video vod

Begini Kata Chelsea islan Usai Jajal LRT Bareng Presiden Jokowi dari Stasiun Jatimulya Bekasi

Kompas.tv - 10 Agustus 2023, 21:21 WIB
Penulis : Kharismaningtyas

KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo kembali menjajal Light Rail Transit atau LRT Jabodebek Lintas Bekasi-Dukuh Atas.

Kali ini, Presiden Jokowi memulai perjalanan dari Stasiun Jatimulya Bekasi, Jawa Barat dan berakhir di Stasiun Dukuh Atas, Jakarta.
Dalam uji coba kali ini Presiden Jokowi mengajak sejumlah menteri dan selebritas tanah air termasuk Chelsea Islan, Desta Mahendra, dan Cak Lontong.

Saat di perjalanan Presiden Jokowi bersama selebritas berada di gerbong paling depan.

Tepat pada 8.49 WIB, kereta yang ditumpangi Jokowi dan para selebritas berangkat menuju Dukuh Atas.

Ada 12 stasiun yang dilalui dalam perjalanan dari Jatimulya menuju Dukuh Atas.
Presiden Jokowi menilai, uji coba pengoperasian LRT kali ini sudah mengalami kemajuan.

Jokowi juga menyebut, LRT Jabodebek akan diresmikan pada 26 Agustus mendatang.

Artis Chelsea Islan mengaku bangga dan mengapresiasi kerja pemerintah yang telah membangun moda transportasi massal.

Menurut Chelsea, penggunaan transportasi umum seperti LRT dapat memberikan efek positif terhadap lingkungan, khususnya mengurangi polusi.

Ini merupakan kali kedua Jokowi menjajal LRT Jabodebek dalam satu pekan terakhir.

Pada Kamis pekan lalu, Jokowi menjajal LRT Jabodebek dari Stasiun Harjamukti Cibubur ke Stasiun Dukuh Atas.

Ketika itu, Jokowi melakukan perjalanan bersama sejumlah menteri, pegiat media sosial, serta wartawan dari Istana Kepresidenan.

Baca Juga: Mahkamah Agung ‘Diskon’ Vonis Sambo Cs, Jokowi: Kita Harus Hormati

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x

A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: