Kompas TV video vod

Polemik Desain JIS, Pengamat Sepak Bola: Jangan Sampai Kita Jatuh 2 Kali di Lubang yang Sama!

Kompas.tv - 10 Juli 2023, 22:39 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketum PSSI, Erick Thohir menjamin perbaikan sepak bola tanah air tidak dalam konteks politik.

Pernyataan ini menanggapi polemik renovasi Jakarta Internasional Stadium atau JIS.

Erick menegaskan perbaikan JIS untuk kepentingan bangsa Indonesia dan menunjukan kepada dunia bahwa Indonesia bisa menyelenggaakan event skala dunia.

Pasca adanya rencana penggunaan JIS sebagai salah satu venue Piala Dunia U-17, polemik pun bermunculan soal kelaikan JIS untuk event internasional ini.

Yang terbaru adalah soal arsitektur dari JIS.

Perusahaan jasa desain, rekayasa dan konsultasi dari Inggris, Buro Happold membantah terlibat dalam tahap desain hingga pembangunan Jakarta International Stadium.

Dalam keterangan tertulis kemarin, Buro Happold menyatakan "Buro Happold tidak diminta untuk mendesain stadion JIS dan tidak pernah pula mendesain stadion ini.

Lebih lanjut, perusahaan juga tidak terlibat dalam pekerjaan konstruksi apapun yang dilakukan kemudian’’.

Buro Happold menyebut, Jakarta Konsultindo pada tahun 2018 pernah meminta mereka, membuat panduan desain serta memberikan jasa konsultasi. 

Namun Buro Happold menegaskan, Jakarta Konsultindo menunjuk pihak lain untuk mendesain JIS.

Baca Juga: Buro Happold Bantah Arsiteki JIS, Jubir Anies Baswedan: Kami Tidak Pernah Klaim!

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Jawa Timur

Polisi Bekuk Sindikat Curanmor

24 Desember 2024, 20:17 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x