Kompas TV video vod

Penjualan Hewan Kurban di Iduladha 1444 H Menurun Secara Nasional

Kompas.tv - 29 Juni 2023, 14:00 WIB
Penulis : Dea Davina

KOMPAS.TV - Pedagang hewan kurban di Pasar Hewan Ambarawa, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, mengeluh sepinya pembeli hewan kurban di idul adha tahun ini.

Bahkan pedagang hewan kurban harus merugi, karena menjual hewan kurban di bawah harga pasar.

Faktor turunnya penjualan karena semakin banyak orang yang berdagang hewan kurban tahun ini.

Kondisi berbeda terjadi di Bali.

Di  idul adha tahun ini, penjualan hewan kurban meningkat.

Seperti yang terpantau di penjualan hewan kurban yang ada di kawasan Sanur, Denpasar.

Baca Juga: Perdana Warga Muslim Papua Suku Kokoda Dapat Sapi Kurban Bantuan Presiden

Penjualan hewan kurban bahkan meningkat hingga 30 persen.

Padahal rata-rata harga hewan kurban naik sekitar Rp100 ribu.

Harga kambing kurban dijual mulai Rp2,5 juta hingga Rp6 juta tergantung ukuran dan jeinis kambing.

Sementara di Garut, Jawa Barat, kebutuhan hewan kurban meningkat, begitu pula dengan jumlah hewan kurban dan minat masyrakat yang mau berkurban jumlahnya bertambah dibanding tahun lalu.

Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang akan berkurban, sapi dan domba sengaja didatangkan dari luar daerah yang sebelumnya telah dilakukan pemeriksaaan agar hewan kurban dalam keadaan sehat.

Tahun ini garut membutuhkan sebanyak 3.940 ekor, domba 9.640 ekor serta kambing 255 ekor.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Opini

Urbi Et Orbi

1 Januari 2025, 02:00 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x