Kompas TV video vod

Security Ceritakan Kondisi AKBP Buddy Sebelum Ditemukan Tewas: Berbeda, Terlihat Sakit

Kompas.tv - 1 Mei 2023, 07:55 WIB
Penulis : Natasha Ancely

KOMPAS.TV - Petugas keamanan di rumah Kasat Narkoba Polres Jakarta Timur AKBP Buddy Alfrits Towoliu menceritakan saat almarhum meninggalkan rumah sebelum ditemukan tewas di rel kereta Jatinegara.

AKBP Buddy terlihat meninggalkan rumah pukul 5 pagi bersama saudaranya menuju kantor.

Saat pergi, AKBP Buddy memang terlihat berbeda dari biasanya lantaran sedang sakit.

Kasat Narkoba Polres Jakarta Timur telah diotopsi di Rumah Sakit Polri Kramat Jati Jakarta timur.

AKBP Buddy, ditemukan meninggal di bantaran rel kereta daerah Jatinegara, Jakarta Timur, Sabtu (29/04/23) pagiHingga saat ini polisi masih menyelidiki penyebab pasti kematian AKBP Buddy.

Baca Juga: Keluarga Curiga AKBP Buddy Tewas Dibunuh, Lalu Jasadnya Dibuang ke Rel Kereta untuk Hilangkan Bukti




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Sulawesi

Dua Mobil Rusak Tertimpa Longsor

27 Desember 2024, 15:38 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x