TERNATE, KOMPAS.TV - Setelah sempat viral, Polda Maluku Utara akhirnya meloloskan Sulastri Irwan, anak petani warga Kabupaten Kepulauan Sula sebagai Calon Siswi Pendidikan Pembentukan Bintara Polri 2022.
Kapolda Maluku Utara, Irjen Midi Siswoko meminta agar tidak ada lagi polemik terkait persoalan ini.
Pasalnya dua casis polwan sudah diloloskan setelah Polda Maluku Utara mendapatkan penambahan kuota dari Mabes Polri.
Sebelumnya, Sulastri Irwan digugurkan Polda Maluku Utara karena alasan batas usia setelah sebelumnya dinyatakan lulus ranking tiga.
Posisi Sulastri kemudian digantikan Rahima Melani yang berada di bawahnya ranking empat.
Baca Juga: Tari Pendet Sambut 37 Tamu VVIP G20, Pemprov Bali Habiskan Rp400 Juta untuk Para Penari
_____
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https:www.kompas.tv/live
Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia.
Yuk, subscribe channel Youtube Kompas TV!
Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV.
Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https:www.kompas.tv
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.