JAKARTA, KOMPAS.TV - Pesawat tempur TNI Angkatan Udara, serta Helikopter TNI AU, AD, AL dan Polri siap melakukan atraksi udara "Flypast" dan menerbangkan bendera merah putih raksasa di langit istana pada Hari Ulang Tahun ke-77 RI.
Hari ini gladi kotor kedua digelar di Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur.
Hal ini tentunya untuk memeriahkan kemerdekaan Indonesia yang ke-77.
Untuk aksi demo udara,TNI AU mempersiapkan pesawat tempur F-16 yang terbang membentuk formasi 77, sesuai dengan hari jadi Indonesia di tahun ini yang ke-77.
Baca Juga: Usai 14 Hari Digelar, Latma Super Garuda Shield Resmi 2022 Ditutup!
Sejauh ini sudah dilaksanakan gladi kotor sebanyak 2 kali, pada tanggal 13 Agustus kemarin, kemudian pada hari ini 14 Agustus merupakan gladi kotor yang kedua kalinya.
Selanjutnya, besok pada hari Senin (15/8/2022) akan dilaksanakan gladi bersih untuk memaksimalkan aksi demo udara sesuai dengan harapan.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.