Kompas TV video vod

Slankops, Koperasi Digital Bentukan Slank dan Slankers sebagai Gerakan Ekonomi Gotong Royong!

Kompas.tv - 21 Juli 2022, 01:52 WIB
Penulis : Dea Davina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Slank gandeng penggemar bentuk koperasi digital, Slankops.

Menteri BUMN Erick Thohir serta Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki ikut meresmikan koperasi berbasis komunitas tersebut.

Bimbim menyebut pendirian koperasi bersama fans telah direncanakan sejak 2019.

Slankops disebut sebagai gerakan ekonomi gotong-royong.

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki optimis, Slank yang memiliki nama besar bisa ikut membantu mengubah citra UMKM menjadi lebih moderen.

Teten berharap, koperasi berbasis komunitas seperti Slankops dapat menjadi role model bagi koperasi lainnya.

Slank mengaku tidak menargetkan jumlah anggota yang akan bergabung di koperasi.

Saat ini mereka baru memilik satu produk kopi, target di akhir tahun akan menambah 7 produk baru.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x