SURABAYA, KOMPAS.TV - Sesuai Surat Edaran Kementerian Perhubungan, mulai 17 Juli 2022, penumpang kereta api jarak jauh wajib tes Covid-19 jika belum vaksinasi dosis ketiga atau Booster.
Untuk memudahkan penumpang berpergian dengan kereta api, PT KAI Daop 8 Surabaya membuka layanan vaksinasi gratis di Stasiun bagi penumpang kereta jarak jauh.
Ada 3 stasiun di wilayah Daop 8 Surabaya yang menyediakan layanan vaksinasi gratis, yaitu Stasiun Surabaya Gubeng, Stasiun Surabaya Pasar Turi, dan Stasiun Malang.
Selama 3 hari dibuka, ada 99 penumpang yang mengikuti vaksinasi Booster di Stasiun Wilayah Daop 8 Surabaya.
Baca Juga: Update Jumlah Kasus Baru Covid-19 di Indonesia Hari Ini 20 Juli 2022: 5.653 Positif!
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.