KOMPAS.TV-Membaca novel fiksi kerap dianggap sebagai hobi yang tidak bermanfaat.
Sementara itu membaca buku non fiksi dengan tema berat dianggap lebih bermanfaat misalnya sains atau politik.
Pada dasarnya membaca buku merupakan hobi positif yang sangat berguna bagi kita.
Membaca buku fiksi membuat kita menjelajahi dunia khayalan yang sarat akan pelajaran hidup.
Membaca memunculkan sejenis simulasi realitas yang berjalan pada ingatan pembaca seperti simulasi komputer.
"Membaca dapat mengatasi masalah kompleks, novel, cerita, dan drama dapat membantu kita memahami kompleksitas kehidupan sosial” ujar Keith Oatley Profesor emeritus psikologi kognitif University of Toronto.
Berikut manfaat dari membaca novel fiksi yang sebaiknya kamu ketahui melansir dari Scienceabc.com:
Meningkatkan Daya Ingat
Membaca novel fiksi menjadi cara yang baik untuk mengingat informasi jangka panjang.
Belajar Berempati
Ini kelihatannya terjadi karena ketika membaca tentang suatu situasi atau perasaan rasanya seolah-olah kita merasakannya sendiri.
Melepas Stres
Orang yang rajin membaca bisa lebih tertidur nyenyak dan tingkat depresi rendah.
Meningkatkan Kemampuan Interaksi Sosial
Novel fiksi membantu kita mengeksplorasi emosi yang selama ini kita tidak ketahui.
Baca Juga: Tsundoku: Membeli Banyak Buku Tanpa Pernah Membacanya
Editor Video & Grafis: Dimas WPS
Sumber : Diolah dari berbagai sumber
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.