Kompas TV video vod

Ada Sejumlah Tantangan Dalam Proses Pemulihan Ekonomi, Ini Jadi Salah Satu Hambatannya...

Kompas.tv - 10 Mei 2022, 12:30 WIB
Penulis : Shinta Milenia

KOMPAS.TV - Badan Pusat Stastistik Indonesia mencatat, pertumbuhan ekonomi Indonesia Kuartal pertama tahun ini mencapai 5,01% secara tahunan.

Jika dibandingkan dengan kuartal 4 tahun 2021, pertumbuhan ekonomi kuartal 1 sepanjang Januari hingga Maret 2022 terkontraksi 0,96%.

Aktivitas ekonomi terus menguat seiring dengan meningkatnya mobilitas masyarakat.

Namun kondisi ketenagakerajaan belum pulih sepenuhnya, karena masih banyak penduduk yang terdampak pandemi Covid-19.

Baca Juga: Ini Agenda Presiden Jokowi Ke AS: Ikuti KTT Khusus ASEAN-AS hingga Bertemu Joe Biden

Pemerintah perlu mengoptimalkan lagi bagaimana caranya mendorong pemulihan dengan memaksimalkan sektor-sektor yang padat kerja, sehingga hal tersebut dapat menyerap tenaga kerja dengan jumlah yang lebih besar.

Ada beberapa tantangan yang dapat menghambat pemulihan ekonomi, seperti peningkatan inflasi global, terutama dari beberapa faktor geopolitik Rusia – Ukaraina, dan hal tersebut dapat mendorong naiknya inflasi di dalam negeri.

Dimana kenaikan inflasi akan bisa membatasi pemulihan konsumsi masyarakat, khususnhya pada masyarakat kelas menenga ke bawah. 
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x