Kompas TV video vod

Kuburan Bangkai Mobil, Jejak Kekejaman Militer Rusia Duduki Bucha Ukraina

Kompas.tv - 20 April 2022, 12:00 WIB

JAKARTA, KOMPAS TV – Sebuah lahan kosong di Bucha, Ukraina, dijadikan tempat penyimpanan bangkai mobil.

Kuburan mobil tersebut merupakan sisa dari kehancuran dan kejahatan militer Rusia di Bucha beberapa waktu lalu.

Nampak selain bekas bakar, ada lubang-lubang pada mobil yang disebut sebagai bekas tembusan peluru.

Tak hanya mobil, invasi militer Rusia di Bucha beberapa waktu lalu menyisakan kematian massal dan kehancuran sejumlah gedung.

Rekaman mayat-mayat bergelimpangan di Bucha sempat menjadi alarm bagi negara-negara tetangga.

Hingga saat ini, hampir dua bulan Rusia secara intensif jalankan operasi militer khusus di Ukraina. Belum ada jalan damai atas perang yang terjadi.

Video Editor: Firmansyah




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x