JAKARTA, KOMPAS.TV - Direktur Utama RSPI Sulianti Saroso, Mohammad Syahril menyatakan trend kasus omicron di RSPI Sulianti Saroso belum melewati puncak gelombang, seperti tahun lalu.
Tingkat keterisian tempat tidur bagi pasien covid-19 di RSPI Sulianti Saroso, masih fluktuatif.
Keterisian tempat tidur di Rumah Sakit Sulianti Saroso terus bertambah, meskipun angkanya di bawah 50 persen .
Direktur Utama RSPI Sulianti Saroso, Mohammad Syahril menyampaikan bahwa angka ini masih belum mencapai puncak, seperti puncak gelombang covid-19 sebelumnya atau pada kasus varian delta.
Baca Juga: BOR Covid-19 Jakarta Turun Jadi 59 Persen, ICU Naik Jadi 46 Persen
Sejumlah antisipasi tetap disiapkan pihak rumah sakit, jika kasus covid-19 kembali melonjak.
Setelah sempat turun menjadi 36.000 kasus, angka covid-19 di tanah air kembali naik menjadi 57.000 kasus baru per 15 Februari 2022.
Sementara itu pasien sembuh ada 26.747 orang dan 134 orang meninggal dunia.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.