KOMPAS.TV - Republik Ceko akan menghadapi Denmark di babak perempat final Piala Eropa 2020.
Pertandingan antara kedua tim berlangsung di Stadion Olimpiade, Baku, Azerbaijan, Sabtu (3/7/2021) pukul 23.00 WIB.
Republik Ceko tampil mengejutkan di babak 16 besar dengan mencatat kemenangan 2-0 atas Belanda, dan memastikan tiket ke perempat final.
Dua gol kemenangan Republik Ceko diciptakan oleh Tomas Holes di menit ke-68, dan Patrik Schick pada menit ke-80.
Sementara Denmark sudah lebih dulu memastikan tempat di perempat final setelah menang telak 4-0 atas Wales.
2 gol dicetak Kasper Dolberg, serta masing-masing 1 gol diciptakan Joakim Maehle dan Martin Braithwaite.
Dalam 11 kali pertemuan antara kedua tim, Republik Ceko mencatat 3 kemenangan, Denmark 2 kemenangan, dan 6 pertandingan sisanya berakhir imbang.
Republik Ceko mencetak 10 gol dari seluruh pertemuan, sedangkan Denmark mampu mencetak 8 gol.
Menariknya, baik Republik Ceko maupun Denmark sama-sama menorehkan 3 kali kemenangan dan sekali imbang dalam 6 pertandingan terakhir mereka.
Laga antara kedua tim seperti mengulang pertemuan 17 tahun silam di ajang Piala Eropa 2004.
Di perempat final usai keluar sebagai juara Grup D saat itu, Republik Ceko sudah ditunggu Denmark.
Pertandingan berakhir dengan skor 3-0, dan Republik Ceko mencatatkan kemenangan atas Denmark.
Berkat penampilannya tersebut, Republik Ceko mendapat predikat sebagai tim kuda hitam di Eropa.
Berikut catatan head to head Denmark vs Republik Ceko:
- 2 Juni 2001 Denmark 2-1 Ceko
- 27 Juni 2004 Ceko 3-0 Denmark
- 26 Maret 2008 Denmark 1-1 Ceko
- 17 November 2010 Denmark 0-0 Ceko
- 08 September 2012 Denmark 0-0 Ceko
- 22 Maret 2013 Ceko 0-3 Denmark
- 15 November 2016 Ceko 1-1 Denmark
Denmark akan berupaya mengincar gelar kedua di ajang Piala Eropa setelah keberhasilan mereka di tahun 1992.
Sementara Ceko menjaga peluang meraih trofi Henri Delaunay untuk kali pertama dalam sejarah.(*)
Grafis: Joshua Victor
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.