Kompas TV video cerita indonesia

Alasan Susi Pudjiastuti Ajak Netizen Unfollow Abu Janda, Terkait Cuitan Islam Arogan

Kompas.tv - 29 Januari 2021, 19:15 WIB
Penulis : Yuilyana

JAKARTA, KOMPAS.TV – Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengajak netizen ramai-ramai unfollow Abu Janda. 

Ajakan ini karena Susi menilai cuitan Abu Janda  menyinggung perasaan publik.

"Saya pikir saatnya dihentikan ocehan-ocehan model seperti ini yg selalu menyinggung perasaan publik. Tidak sepantasnya dimasa sulit pandemic, hal-hal yg tidak positif dibiarkan. Ayo kita unfollow, dan jangan perdulikan lagi orang-orang seperti ini. Salam sehat & damai," kata Susi.

Adapun unggahan Susi Pudjiastuti itu terkait 'Islam arogan' yang disuarakan Abu Janda.

Terkait hal ini Sekjen PBNU Helmy Faishal juga angkat bicara.

Menurutnya Abu Janda tidak memahami Islam. 

"Wah, itu nggak ngerti Islam itu. Masa, ngomong gitu? Harus dibedakan antara agama dan orang ya. Kalau oknum dalam agama itu di semua agama ada sehingga mencerminkan agama itu kejam, agama itu radikal dan seterusnya, Semua agama mengajarkan kedamaian. Kalau ada mengajarkan kekerasan itu oknum-oknum umat beragama i" ujar Helmy Faishal di gedung PBNU, Jakarta, Kamis (28/1/2021).
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Kunjungan Paus ke Indonesia

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x