Kompas TV video cerita indonesia

Trump Diungsikan Setelah Terjadi Insiden Penembakan di Dekat Gedung Putih

Kompas.tv - 12 Agustus 2020, 05:00 WIB
Penulis : Aryo bimo

WASHINGTON DC, KOMPAS.TV - Insiden penembakan terjadi didekat gedung putih saat Presiden Donald Trump tengah menggelar konferensi pers.

Wartawan yang juga kebingungan dengan apa yang terjadi, mulai melihat ke luar jendela.

Mereka berkerumun di sekitar jendela, beberapa orang terlihat mengambil gambar, bahkan sebagian lagi terlihat berbicara di telepon. 

Di luar ruangan nampak petugas bersenjata terlihat berpatroli di halaman gedung putih. 

Presiden Donald Trump diminta untuk keluar dari ruangan, di tengah konferensi pers yang belum selesai, oleh seorang agen Secret Service.

Sang agen naik ke podium dan membisikkan sesuatu ke Trump. Sekilas Trump sempat bingung dan menanyakan apa yang terjadi, sebelum akhirnya dibawa keluar dari ruang konferensi pers.

Gedung putih langsung dikunci rapat selama insiden itu.

Sebelum digiring keluar oleh agen Secret Service, Donald Trump dalam konferensi persnya mengaku akan menunda Konferensi Tingkat Tinggi G7, hingga setelah pemilihan umum Amerika Serikat pada November mendatang. 

Padahal sebelumnya KTT G7 juga ditunda atas alasan pandemi korona.

Ketua Organisasi G7 di rotasi setiap tahunnya, tahun 2020 ini Presiden Donald Trump mendapat giliran sebagai ketua.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x