KOMPASTV - Liburan akhir tahun Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 tinggal menunggu hari. Seperti biasanya, momentum seperti itu banyak dimanfaatkan masyarakat untuk mudik atau tamasya ke berbagai daerah bahkan luar negeri.
Meskipun arus mudik natal dan tahun baru tidak seramai mudik lebaran, namun kepadatan arus lalu lintas serta titik kerumunan masyarakat menuju luar kota menggunakan angkutan darat, laut dan udara juga melonjak dibanding hari-hari biasa. Selain antisipasi kepadatan, sarana dan prasarana pendukung dalam momen mudik Nataru ini pun sangat penting guna kelancaran arus mudik.
Lantas seperti apa persiapan yang dilakukan oleh Kementerian PUPR dan kepolisian dalam menyambut liburan Natal dan Tahun Baru 2023-2024? Saksikan #TitikPandangKompasTV pada video berikut ini! #Ad
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.