Kompas TV religi beranda islami

Besaran Zakat Fitrah dan Fidyah 2025 di Jabodetabek, Jawa Barat, dan Jawa Timur

Kompas.tv - 24 Maret 2025, 14:39 WIB
besaran-zakat-fitrah-dan-fidyah-2025-di-jabodetabek-jawa-barat-dan-jawa-timur
Sosialisasi zakat di Gelora Bung Karno pada Minggu (16/2/2025) (Sumber:Kompas.TV/Iman Firdaus)
Penulis : Dian Nita | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI telah mengumumkan besaran zakat fitrah 1446 Hijriah atau 2025 Masehi.

Seperti diketahui, umat Islam di Indonesia sudah mulai menunaikan zakat fitrah Ramadan 2025.

Zakat fitrah adalah adalah zakat yang diwajibkan atas setiap jiwa baik lelaki dan perempuan muslim yang dilakukan pada bulan Ramadan pada Idulfitri.

Selain zakat fitrah, BAZNAS juga mengumumkan besaran fidyah di beberapa wilayah. Fidyah adalah mengganti atau menebus bagi beberapa orang yang tidak mampu menjalankan ibadah puasa dengan kriteria tertentu.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Jabodetabek Besok 25-26 Maret 2025, Bekasi hingga Bogor Diprediksi Hujan Sedang

Berikut rangkuman besaran zakat fitrah 2025, dikutip dari laman baznas.go.id.

1. Besaran Zakat Fitrah dan Fidyah di Jabodetabek 2025

  • Zakat fitrah: Rp47 ribu atau setara 2,5 kg atau 3,5 liter beras premium untuk wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi.
  • Fidyah:  Rp60 ribu per jiwa per hari.

2. Besaran Zakat Fitrah di Jawa Barat 2025

  • Zakat Fitrah Kabupaten Bandung sebesar Rp38.000,-
  • Zakat Fitrah Kabupaten Bandung Barat sebesar Rp38.000,-
  • Zakat Fitrah Kabupaten Bekasi sebesar Rp47.000,-
  • Zakat Fitrah Kabupaten Bogor sebesar Rp47.000,-
  • Zakat Fitrah Kabupaten Ciamis sebesar Rp37.500,-
  • Zakat Fitrah Kabupaten Cianjur sebesar Rp38.000,- atau Rp46.000,- (beras pandawangi)
  • Zakat Fitrah Kabupaten Cirebon sebesar Rp40.000,-
  • Zakat Fitrah Kabupaten Garut sebesar Rp40.500,-
  • Zakat Fitrah Kabupaten Indramayu sebesar Rp37.500,-
  • Zakat Fitrah Kabupaten Karawang sebesar Rp42.000,-
  • Zakat Fitrah Kabupaten Kuningan sebesar Rp37.500,-
  • Zakat Fitrah Kabupaten Majalengka sebesar Rp40.000,-
  • Zakat Fitrah Kabupaten Pangandaran sebesar Rp31.250,-
  • Zakat Fitrah Kabupaten Purwakarta sebesar Rp40.000,-
  • Zakat Fitrah Kabupaten Subang sebesar Rp40.000,-
  • Zakat Fitrah Kabupaten Sukabumi sebesar Rp40.000,-
  • Zakat Fitrah Kabupaten Sumedang sebesar Rp40.000,-
  • Zakat Fitrah Kabupaten Tasikmalaya sebesar Rp37.000,- (untuk 2,5 kg beras) dan 40.000 (untuk 2,7 kg beras)
  • Zakat Fitrah Kota Bandung sebesar Rp40.000,-
  • Zakat Fitrah Kota Banjar sebesar Rp32.500,-
  • Zakat Fitrah Kota Bogor sebesar Rp45.000,-
  • Zakat Fitrah Kota Bekasi sebesar Rp47.000,- 
  • Zakat Fitrah Kota Cimahi sebesar Rp37.500,-
  • Zakat Fitrah Kota Cirebon sebesar Rp45.000,-
  • Zakat Fitrah Kota Depok sebesar Rp45.000,-
  • Zakat Fitrah Kota Sukabumi sebesar Rp45.000,-
  • Zakat Fitrah Kota Tasikmalaya sebesar Rp37.500,-
  • Lingkup BAZNAS Provinsi Jawa Barat sebesar Rp40.000,-

Baca Juga: Daftar Nama Susunan Pengurus Danantara: Ada SBY, Jokowi, Ray Dalio hingga Thaksin Shinawatra

3. Besaran Zakat Fitrah dan Fidyah di Jawa Timur 2025

Berdasarkan Surat Keputusan (SK) Ketua Baznas Jatim Nomor 11/SK/BAZNAS.JTM/II/2025. besaran zakat fitrah yang harus ditunaikan oleh umat Muslim di Jawa Timur adalah:

  • Beras: 3 kilogram per jiwa
  • Uang: Rp 45.000 per jiwa

Sementara itu, bagi umat Muslim yang wajib membayar fidyah dengan ketentuannya adalah:

  • Memberikan makanan kepada mustahik sebanyak tiga kali sehari, atau
  • Membayar fidyah sebesar Rp 50.000 per hari

 

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x