BENGKULU, KOMPAS.TV - Desa Semidang, sebuah desa yang terletak di Kecamatan Semidang Lagan, Kabupaten Bengkulu Tengah, Provinsi Bengkulu dengan jumlah penduduk mencapai 5.410 jiwa. Sejak pandemi korona melanda, tercatat belum ada satupun warga yang berstatus ODP, PDP, maupun positif COVID-19.
Protokol kesehatan yang patuh dilakukan oleh seluruh warga desa maupun pengunjung, menjadi kunci keberhasilan desa ini masuk dalam status wilayah zona hijau atau bebas korona.
Seperti yang terlihat di setiap rumah warga, disediakan tempat mencuci tangan, termasuk di fasilitas rumah ibadah maupun warung-warung milik warga. Selain itu, setiap warga di desa ini selalu menggunakan masker saat beraktivitas diluar rumah, serta tetap menjaga jarak fisik saat berkumpul.
Salah seorang warga Desa Semidang, Rihayati menyebut, semenjak wabah virus korona melanda, imbauan pemerintah langsung ia terapkan untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19.
Status zona hijau desa ini mendapat apresiasi tni dan dijadikan percontohan desa bebas korona. Warga diminta terus menerapkan protokol kesehatan COVID-19 sehingga penyebaran virus korona dapat diputus.
#ZonaHijau #DesaBebasKorona #BengkuluTengah
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.