Kompas TV regional sulawesi

KSAL Pantau Pembagian 1500 Paket Makan Bergizi Gratis

Kompas.tv - 22 April 2025, 14:33 WIB
Penulis : KompasTV Makassar

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Kepala staf tni angkata laut, laksamana tni muhammad ali, memantau pelaksanaan makan bergizi gratis di kabupaten takalar, sulawesi selatan. Selain makan bergizi gratis, kasal juga melakukan penanaman kacang kedelai, serta rumput laut.

Program makan bergizi gratis kembali digelar pasca libur panjang di desa punaga, mangarabombng, takalar. Hadir memantau pelaksanaan mbg, kasal laksamana tni muhammad ali, kabaharkam polri komjen polisi muhammad fadil imran, anggota dpr ri, dan jajaran forkopimda sulawesi selatan.

Sebanyak 1500 paket makan bergizi gratis dibagikan ke siswa mulai dari tingkatan tk,

Sd, hingga smp. Tni angkatan laut juga melaksanakan pemeriksaan kesehatan gigi dan mulut secara gratis. Selain makan bergizi gratis, tni angkatan laut juga melaksanakan penanamn rumput laut dan kacang kedelai. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian tni angkatan laut dalam memerangi permasalahan stunting, terutamanya bagi masyarakat pesisir di takalar.

Penanaman rumput laut dan kacang kedelai menjadi wujud implementasi program asta cita presiden prabowo subianto, guna mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, udara, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, serta ekonomi biru.

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x